• Home
  • Politik
  • Temu Kangen Penghuni Aspura di Yogyakarta, Zulkifli As jadi Sorotan
Kamis, 06 Oktober 2016 09:54:00

Temu Kangen Penghuni Aspura di Yogyakarta, Zulkifli As jadi Sorotan

Rilis.
Temu kangen yang digelar di Asrama Putra (Aspura) Yogyakarta.
YOGYAKARTA - Rabu (5/10/16) malam, suasana Asrama Putra Riau (Aspura) Jogjakarta tak seperti biasa. Beranda dalam penuh mahasiswa, dan acap kali terdengar gelak tawa. Selidik punya selidik, ternyata mereka kedatangan tamu yang pernah menghuni asrama, yakni DR Haji Syaf riadi, SH, MH.
 
Bersamanya juga tampak alumni Jogja, Ahmad Maritulius, SE yang dulunya tinggal di Asrama Bengkalis. Selain itu juga hadir "Bapak Asuh Aspura " Turino Junaidi yang sejak wisuda lebih memilih hidup di Jogja.
 
Kendati diskusi berjalan santai dan diwarnai gelak tawa, namun sesekali diwarnai pembahasan lumayan serius. Terutama saat Riau dibedah dari segala arah. Baik menyangkut potensi daerah, peranan wakil rakyat Riau di Senayan, isu pemekaran hingga pemimpin Riau kedepan.
 
DR Syafriadi yang dikenal piawai memancing pembicaraan membuat diskusi berlangsung hangat. Sejumlah gagasan dan pemikiran mengemuka. Ditambah gaya Ahmad Maritulius dengan pola provokasinya." Saya sepakat dengan pemikiran pak Doktor (Syafriadi), kita perlu mempersiapkan pemimpin Riau kedepan. Dari Aspura kita coba dan mulai menggiringnya," ungkap Ahmad Maritulius.
 
Sementara menurut DR H Syafriadi, saat ini dari sejumlah figur yang ada, Walikota Dumai H Zulkifli AS dinilai cukup layak dan pantas. Apalagi Zulkifli AS mempunyai nilai tambah, yakni berlatar belakang birokrasi murni dan pengalaman dua periode sebagai kepala daerah." Menurut saya, nama Zulkifli AS patut dipertimbangkan untuk menduduki kursi Gubri," tegas H Syafriadi.
 
Pembahasan berbeda dilontarkan Turino Junaidi yang menyayangkan lemahnya peranan para wakil rakyat asal Riau di Senayan. Kondisi ini jauh berbeda dengan apa yang terlihat di Jogja. Wakil rakyat mereka sangat proaktif dalam memperjuangkan kepentingan daerahnya. Tidak hanya itu, hubungan dengan masyarakat sangat dekat. " Untuk berjumpa rakyat agendanya jarang formil. Duduk-duduk seperti kita ini saja, mereka bahas kebutuhan daerahnya. Kadang mereka yang aktif turun ke bawah," ungkap Turino Junaidi.
 
Menurut Turino Junaidi, mewujudkan Riau Baru merupakan agenda penting." Jika tidak dimulai, maka Riau akan begitu-begitu saja. Mesti ada satu terobosan baru untuk Riau yang lebih maju," ungkapnya.(egy/red)
Share
Berita Terkait
  • 6 tahun lalu

    Di Kampar Anggota KPPS Tertangkap Nyoblos Berulang Kali

    Entah berapa janji uang yang diterima pria berinisial Ss ini, sehingga dia nekat berbuat demikian. Ia beralasan istrinya sedang sakit dan butuh biaya pengobatan.
  • 6 tahun lalu

    Kenduri Rakyat, Chaidir: Pilih Firdaus Rusli untuk Riau Maju Berkeadilan

    Hal ini ditegaskan Ketua Tim Koalisi Pemenangan, Dr. Drh. Chaidir, MM saat menyampaikan orasi di hadapan ribuan warga yang memadati Lapangan Pokok Jengkol, Duri, Kabupaten Bengkali
  • 6 tahun lalu

    Dihadiri Ribuan Warga, Nama Firdaus-Rusli Menggema di Duri

    Tampil sebagai juru kampanye pasangan Firdaus Rusli Effendi Ketua Tim Koalisi Firdaus Rusli Dr H Chaidir, mantan Bupati Bengkalis dua periode DR Syamsurizal dan sejumlah pimpinan p
  • 6 tahun lalu

    Debat Kandidat, Firdaus-Rusli Ingin Investasi Tetap Perhatikan Kearifan Lokal

    Investasi, sebut Firdaus, merupakan sarana untuk membangun kemajuan. Namun, keberadaan investasi juga harus mampu menjadi bagian yang mendukung pada tetap terselenggaranya kearifan
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.