• Home
  • Dumai
  • Undangan 500, Masyarakat yang hadiri kampanye Paisal - Sugiyarto di Jaya Mukti membludak
Selasa, 15 Oktober 2024 16:45:00

Undangan 500, Masyarakat yang hadiri kampanye Paisal - Sugiyarto di Jaya Mukti membludak

DUMAI - Kampanye pasangan calon walikota Dumai Paisal dan wakilnya, Sugiyarto membludak. Jumlah masyarakat yang hadir melebihi kuota undangan yang disebarkan. 
 
Bertempat di lapangan Wisma Mini, Jalan Janur Kuning, Kelurahan Jaya Mukti, Selasa (15/10/2024) kehadiran masyarakat tidak henti-henti hingga pukul 17.00 Wib.
 
Ramainya masyarakat yang hadir pada kampanye yang digelar Mak-mak Cinta PAS  (MMCP) kelurahan Jaya Mukti sore, mengakibatkan panitia harus menambah kuota bangku meski sudah jauh di luar dari tenda yang sudah disiapkan.
 
"Alhamdulillah, hari ini begitu antusias masyarakat hadir, melebihi jumlah undangan yang kita sebar sebanyak 500. Warga ingin bertemu dan berinteraksi dengan pak Paisal. Semoga apa yang diniatkan bisa terkabul untuk melanjutkan kepemimpinan Pak Paisal dua periode," ujar ketua MMCP kelurahan Jaya Mukti, Yuniar Armi.
 
Turut hadir dalam kampanye kali ini, sejumlah tokoh Minang, pengurus partai koalisi, tokoh masyarakat, niniak mamak, bundo kanduang dan sejumlah pengurus dan anggota Garda Nasdem kota Dumai.**
Share
Komentar
Copyright © 2025 . All Rights Reserved.