• Home
  • Meranti
  • Langgar Prokes Covid, 21 Orang Terjaring Operasi Yustisi di Selatpanjang
Jumat, 12 Maret 2021 19:33:00

Langgar Prokes Covid, 21 Orang Terjaring Operasi Yustisi di Selatpanjang

MERANTI, globalriau.com - Tim gabungan TNI, Polri, Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan dan Satpol PP menggelar operasi yustisi protokol kesehatan (prokes) Covid-19 di simpang Merdeka - Imam Bonjol, Selatpanjang, Jumat 12 Maret 2021.



Operasi dimulai pukul 09.30 hingga 11.05 Wib. Petugas memberikan teguran kepada 21 orang warga karena tidak memakai masker.

Para pelanggar prokes covid-19 itu selanjutnya membuat surat pernyataan yang intinya tidak akan mengulangi hal serupa dilain waktu, dan dikenakan sanksi tindakan sosial berupa menyanyikan lagu Indonesia Raya dan membaca Pancasila.

Kapolres Kepulauan Meranti, AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito SIk mengatakan, operasi yustisi diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan masyarakat dalam menjalankan prokes agar terhindar dari penularan covid-19.

"Tindakan yang kita lakukan, baik teguran tertulis maupun sanksi sosial ini bertujuan untuk memberikan efek jera bagi para pelanggar protokol kesehatan," kata Eko Wimpiyanto.

Kapolres menjelaskan, pada masa pandemi covid-19 ini masyarakat harus membiasakan diri menerapkan pola hidup sehat. Masyarakat dapat beraktifitas seperti keadaan normal, namun dalam pelaksanaan aktifitas tersebut selalu mengedepankan protokol kesehatan seperti memakai masker, rajin mencuci tangan, selalu menjaga jarak dan tidak berkerumun.

"Jika protokol kesehatan dijalankan dengan baik dan benar, maka penyebaran Covid-19 ini dapat dihentikan," ujarnya.(Rz)

Share
Berita Terkait
  • 6 jam lalu

    Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan

    Batik Dayun binaan BSP dan Batik Srikandi binaan SPR Langgak. Kemudian juga produk UMKM dari Umah Oleh-oleh Bagansiapiapi dan produk cemilan buatan PKK Mandau binaan PHR
  • 7 jam lalu

    Polres Dumai Gagalkan Peredaran 4,5 Kilogram Sabu

    Setelah barang bukti dilarutkan, kemudian di buang ke dalam saluran pembuangan air dan disaksikan secara langsung oleh para tersangka.
  • 3 hari lalu

    Didampingi Walikota Dumai, Sekdaprov Buka Bazar dan Expo di Taman Bukit Gelanggang

    Bazar dan Expo ini diharapkan tidak hanya menjadi ajang promosi bagi produk-produk unggulan daerah, tetapi juga memperkuat tali silaturahmi antarwilayah
  • 2 hari lalu

    Ketua TP PKK Dumai Hj Leni Ramaini Buka Pelatihan Kompetensi Dasar Kader Posyandu ILP

    Selanjutnya dilakukan pengalungan bet peserta secara simbolis kepada perwakilan peserta pelatihan oleh Ketua TP PKK Kota Dumai.
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.