• Home
  • Pekanbaru
  • Kajati Hadiri Pisah Sambut Kepala Kanwil Kemenkum HAM Provinsi Riau
Kamis, 12 Oktober 2023 22:42:00

Kajati Hadiri Pisah Sambut Kepala Kanwil Kemenkum HAM Provinsi Riau

Kajati Riau Dr. Supardi menghadiri Pisah Sambut Kanwil Kemenkum HAM Riau, Selasa (10/10/2023) sekira pukul 17.00 Wib, Bertempat di Ruang Serba Guna Ismail Saleh Kantor Kemenkum HAM Riau.
PEKANBARU - Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Dr. Supardi menghadiri Pisah Sambut Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum & Hak Asasi Manusia Provinsi Riau dari Muhammad Jahari Sitepu, S.H., M.Si kepada Budi Argap Situngkir, A.Md.Ip, S.H., M.H, Selasa (10/10/2023) sekira pukul 17.00 Wib, Bertempat di Ruang Serba Guna Ismail Saleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum & Hak Asasi Manusia Provinsi Riau.
 
Seperti yang diketahui bersama, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Yasonna H. Laoly telah melantik sejumlah Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI pada tanggal 25 September 2023 yang lalu. Jabatan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Riau kini dijabat oleh Budi Argap Situngkir, A.Md.Ip, S.H., M.H setelah sebelumnya dijabat oleh Muhammad Jahari Sitepu, S.H., M.Si yang kini dipercaya memimpin Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Sumatera Utara.
 
Dalam penyampaiannya, Pejabat lama Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Riau yang saat ini telah menjabat sebagai Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Sumatera Utara Muhammad Jahari Sitepu, S.H., M.Si menyampaikan ucapan terima kasih kepada jajaran Forkopimda Provinsi Riau atas dukungan yang telah diberikan selama menjabat sebagai Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum & Hak Asasi Manusia Provinsi Riau. Serta juga, ucapan terima kasih kepada jajaran Kementerian Hukum & Hak Asasi Manusia Provinsi Riau yang telah mendukung tugas- tugas dan fungsi selama menjabat sebagai Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum & Hak Asasi Manusia Provinsi Riau.
 
Dan juga, Muhammad Jahari Sitepu, S.H., M.Si berharap agar pencapaian yang diraih selama kepemimpinannya, dapat lebih sukses dan ditingkatkan lagi dimasa kepemimpinan Kepala Kantor Wilayah Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Riau yang baru yakni Budi Argap Situngkir, A.Md.Ip, S.H., M.H. Muhammad Jahari Sitepu, S.H., M.Si juga memohon maaf atas segala kekurangan selama menjabat sebagai Kepala Kantor Wilayah Kementeriam Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Riau, baik dari sikap ataupun pelayanan yang telah diberikan kepada masyarakat.
 
Sementara itu, Pejabat baru Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Riau yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Sulawesi Tengah Budi Argap Situngkir, A.Md.Ip, S.H., M.H menyampaikan ucapan terimakasih atas sambutan baik oleh jajaran Forkopimda Provinsi Riau serta seluruh jajaran Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Riau atas sambutan yang telah diberikan.
 
Budi Argap Situngkir, A.Md.Ip, S.H., M.H juga berharap, apa yang telah dicapai oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Riau sebelumnya dapat dilanjutkan dan juga ditingkatkan.
 
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Dr. Supardi, Ketua Pengadilan Tinggi Riau Dr. H. Siswandriyono, S.H., M.Hum, Kapolda Riau yang dalam hal ini diwakili oleh Irwasda Polda Riau Kombes Hermansyah, S.H., S.IK., M.H, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Riau Budi Argap Situngkir, A.Md.Ip, S.H., M.H, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara Muhammad Jahari Sitepu, S.H., M.Si serta para tamu undangan lainnya.
 
Pisah Sambut Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum & Hak Asasi Manusia Provinsi Riau berjalan aman, tertib, dan lancar.**
Share
Berita Terkait
  • 5 bulan lalu

    Desa Tanjung Punak Binaan PHR Raih Juara I Apresiasi Desa Wisata Riau

    Desa Tanjung Punak dikenal dengan kemolekan wisata bahari dipadu dengan kearifan lokal masyarakatnya yang kental dengan budaya. Keindahan pantainya yang memesona membuat desa ini r
  • 6 bulan lalu

    Aswas Kejati Riau Lakukan Pemantauan di Kejari Kampar

    Dalam penyampaiannya, Kepala Kejaksaan Negeri Kampar Sapta Putra, SH., M. Hum menyampaikan ucapan selamat datang kepada Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Ayu Agung, S.H, S.S
  • 6 bulan lalu

    Aswas Kejati Riau Lakukan Inspeksi Pemantuan di Kejari Pekanbaru

    Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Ayu Agung, S.H, S.Sos, M.H, M.Si (Han) menyampaikan agar seluruh pegawai pada Kejaksaan Negeri Pekanbaru tetap berperilaku dan berpola hidu
  • 6 bulan lalu

    Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Pimpin Apel Kerja Pagi

    Dalam amanatnya Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Ayu Agung, S.H., S. Sos., M.H., M. Si (HAN) menyampaikan terdapat beberapa poin penekanan untuk segera dilaksanakan oleh se
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.