• Home
  • Pekanbaru
  • Lewat Masjid Paripurna, Firdaus Rusli akan Wujudkan Masyarakat Madani yang Berkeadilan
Jumat, 20 April 2018 17:35:00

Lewat Masjid Paripurna, Firdaus Rusli akan Wujudkan Masyarakat Madani yang Berkeadilan

Kampanye dialogis Firdaus-Rusli beberapa waktu lalu.

PEKANBARU, Globalriau.com - Calon Wakil Gubernur Riau nomor urut 3, H Rusli Effendi mengaku kagum dengan komitmen DR Firdaus MT dalam membangun daerah lewat pendekatan keagamaan. Salah satu program yang dinilainya sangat baik dilaksanan Firdaus saat menjadi Walikota Pekanbaru adalah program Mesjid Paripurna.

"Saat saya dijelaskan mengenai program Mesjid Paripurna oleh Pak Firdaus, saya melihat ini merupakan program nyata dan solusi untuk menghadapi masalah krisis moral yang saat ini sedang melanda negara kita," ujar Rusli Effendi saat ditemui usai kampanye dialogis di Desa Siberakun, Kecamatan Benai, Kuantan Singingi, Kamis (19/4/2018).



Dijelaskan Rusli, Mesjid Paripurna adalah Program Pemko Pekanbaru dengan menunjuk mesjid utama di beberapa kecamatan, sebagai pusat kegiatan keagamaan, sosial, dan ekonomi rakyat. Mesjid paripurna diharapkan menjadi contoh dan model bagi mesjid-mesjid dibawahnya. Untuk melaksanakan kegiatannya, Mesjid Peripurna mendapat dana yang dialokasikan dalam APBD Pekanbaru.

"Pak Firdaus menegaskan kepada saya bahwa program Mesjid Paripurna ini akan dilaksanakan juga di seluruh daerah di Riau jika nantinya ia terpilih sebagai Gubernur Riau," kata Rusli.

Sebagai pengurus inti Mesjid Istiqlal Jakarta, ia menilai program yang dirancang Calon Gubernur Riau Firdaus MT itu perlu didukung semua pihak. "Ini sejalan dengan konsep Rasulullah saat memimpin kota Madinah yang menjadikan mesjid bukan hanya tempat melaksanakan sholat, tapi juga pemberdayaan umat. Dari mesjid jugalah terbentuk masyarakat Madani, yakni masyarakat yang maju secara ekonomi namun tetap menjaga keadilan dan kebersamaan. Menghormati perbedaan suku dan agama, namun saling bantu membantu jika ada yang lemah atau kesusahan," jelas Rusli.

Sementara Ketua Koalisi Tim Pemenangan Firdaus-Rusli Efendi, Sardiyono, menegaskan apa yang disampaikan Rusli Effendi soal Mesjid paripurna memang sudah dilaksanakan Firdaus MT saat menjabat sebagai Walikota Pekanbaru. "Ini tidaklah isapan jempol belaka, sudah ada Warga Kuansing yang menjadi Imam di salah satu Mesjid Paripurna dengan menerima Insentif 5 juta rupiah setiap bulannya. Program Mesjid Paripurna inilah yang akan ditularkan oleh Firdaus kepada Kabupaten kota se-Provinsi Riau," katanya.

Lebih lanjut, Sardiyono memperkenalkan kepada masyarakat Siberakun mengenai sosok Wakilnya Firdaus yakni Rusli Efendi. "Saya sudah kenal Rusli Efendi semenjak tahun 1997 dan juga saya sudah menginjakkan kaki di rumah beliau Desa Limau Kapas Rokan Hulu," ungkapnya.

"Rusli Efendi memiliki latar belakang seorang pendidik, dosen dan sekarang di percaya oleh Presiden RI menjabat Sekretaris Mesjid Istiqlal Jakarta."

"Tentu dengan berbekalkan ilmu dan visi beliau mencerdaskan generasi bangsa, maka tidak boleh masyarakat meninggalkan agama," tuturnya.(rls/tim)

Share
Berita Terkait
  • 5 bulan lalu

    Desa Tanjung Punak Binaan PHR Raih Juara I Apresiasi Desa Wisata Riau

    Desa Tanjung Punak dikenal dengan kemolekan wisata bahari dipadu dengan kearifan lokal masyarakatnya yang kental dengan budaya. Keindahan pantainya yang memesona membuat desa ini r
  • 6 bulan lalu

    Aswas Kejati Riau Lakukan Pemantauan di Kejari Kampar

    Dalam penyampaiannya, Kepala Kejaksaan Negeri Kampar Sapta Putra, SH., M. Hum menyampaikan ucapan selamat datang kepada Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Ayu Agung, S.H, S.S
  • 6 bulan lalu

    Aswas Kejati Riau Lakukan Inspeksi Pemantuan di Kejari Pekanbaru

    Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Ayu Agung, S.H, S.Sos, M.H, M.Si (Han) menyampaikan agar seluruh pegawai pada Kejaksaan Negeri Pekanbaru tetap berperilaku dan berpola hidu
  • 6 bulan lalu

    Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Pimpin Apel Kerja Pagi

    Dalam amanatnya Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Ayu Agung, S.H., S. Sos., M.H., M. Si (HAN) menyampaikan terdapat beberapa poin penekanan untuk segera dilaksanakan oleh se
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.