Selasa, 06 Juni 2017 15:11:00

PAN Mulai Jaring Cagub Riau 2018

NET
ILUSTRASI.

PEKANBARU, Globalriau.com - Atmosfer Pilkada Serentak Riau 2018 semakin memanas. Dalam waktu dekat Dewan Pimpinan Wilayah Partai Amanat Nasional (DPW PAN) Riau akan membuka penjaringan Bakal calon (Balon) Gubernur. Rencananya penjaringan itu akan dilangsungkan pada Juni 2017 mendatang.

Wakil Ketua DPW PAN Riau, dr Sunaryo mengatakan, pada penjaringan itu seluruh masyarakat, baik kader partai ataupun bukan kader diperbolehkan mengikutinya. Bagi yang sudah mendaftar nantinya akan mengikuti prosedur seleksi yang sudah ditetapkan oleh partai.

"Insyaallah DPW PAN Riau akan membuka pendaftaran untuk Balon Gubri untuk bertarung dalam Pilkada serentak 2018 mendatang. Rencananya di bulan Juni ini kami dari partai akan membuka pendaftaran untuk seluruh calon-calon yang berminat maju menggunakan partai PAN," kata Sunaryo seperti dilansir Riau Pos (Jawa Pos Group), Selasa (6/6).

Lebih lanjut dikatakannya, jika nantinya seluruh pembahasan dan persiapan di internal partai sudah selesai dilakukan, pihaknya akan segera mengumumkan jadwal pendaftaran tersebut.

Untuk itu, dirinya mempersilakan tokoh-tokoh yang berniat maju melalui perahu PAN, untuk mempersiapkan diri. "Silahkan siapa saja baik itu dari kader atau mungkin dari luar kader PAN juga yang berminat untuk mengikuti Pigubri melalui PAN untuk mendaftar," ajaknya.

Sunaryo yang juga Wakil Ketua DPRD Riau menegaskan, saat proses pendaftaran pihaknya tidak ada memungut biaya apapun. Hal tersebut juga sebelumnya sudah ditegaskan dan diinstruksikan dari DPP PAN.

"DPW PAN Riau tidak ada memungut biaya dalam proses pendaftaran tersebut, hal itu juga sudah diinstruksikan oleh DPP PAN," tutupnya.(jpnn)

Share
Berita Terkait
  • 6 tahun lalu

    Di Kampar Anggota KPPS Tertangkap Nyoblos Berulang Kali

    Entah berapa janji uang yang diterima pria berinisial Ss ini, sehingga dia nekat berbuat demikian. Ia beralasan istrinya sedang sakit dan butuh biaya pengobatan.
  • 6 tahun lalu

    Kenduri Rakyat, Chaidir: Pilih Firdaus Rusli untuk Riau Maju Berkeadilan

    Hal ini ditegaskan Ketua Tim Koalisi Pemenangan, Dr. Drh. Chaidir, MM saat menyampaikan orasi di hadapan ribuan warga yang memadati Lapangan Pokok Jengkol, Duri, Kabupaten Bengkali
  • 6 tahun lalu

    Dihadiri Ribuan Warga, Nama Firdaus-Rusli Menggema di Duri

    Tampil sebagai juru kampanye pasangan Firdaus Rusli Effendi Ketua Tim Koalisi Firdaus Rusli Dr H Chaidir, mantan Bupati Bengkalis dua periode DR Syamsurizal dan sejumlah pimpinan p
  • 6 tahun lalu

    Debat Kandidat, Firdaus-Rusli Ingin Investasi Tetap Perhatikan Kearifan Lokal

    Investasi, sebut Firdaus, merupakan sarana untuk membangun kemajuan. Namun, keberadaan investasi juga harus mampu menjadi bagian yang mendukung pada tetap terselenggaranya kearifan
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.