Selasa, 27 Juni 2023 23:13:00
Bupati Rohil Resmikan Gedung Puskesmas Panipahan

ROHIL - Bupati Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong melakukan peresmian terhadap gedung Puskesmas Panipahan yang berada di Jalan Lingkar Panipahan Darat Kecamatan Pasir Limau Kapas (Palika), Senin (26/6/2023).
Peresmian itu ditandai dengan pengguntingan pita oleh Bupati Rohil didampingi Ketua PKK Sanimar Afrizal, Sekda Rohil Fauzi Erizal, Kepala Dinas Kesehatan Afridah. Selain itu turut hadir, Kadis Perkim Budi Mulya, Kadis PMD Yandra dan Camat Palika Soewarno serta tokoh masyarakat Palika dan Forkompincam.
Pada kesempatan itu Bupati Rohil Afrizal Sintong juga langsung melakukan pelantikan kepada Kepala Puskesmas Panipahan yang dijabat oleh Ns Nurhayati Skep. Selain itu Bupati juga melantik Salmiah SIp sebagai Kepala sub bagian umum dan kepegawaian Kecamatan Palika dan Irwan Satria SAp sebagai Kepala sub bagian keuangan perencanaan dan program.
Selain itu Bupati Rohil juga melakukan pengukuhan terhadap dua orang anggota Badan Permusyawaratan Kepenghuluan (BPKep) Pulau Jemur Kecamatan Palika yakni M Nurdin dan Syaiful Rido.
Dalam sambutannya Bupati mengatakan, pejabat yang dilantik dan dan anggota BPKep yang dikukuhkan diyakini mampu mengemban amanah yang diberikan terutama memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat ditempat nya bekerja.
"Selamat bertugas kepada yang baru dilantik, saya yakin kita mampu bekerja dengan baik, meningkatkan pelayanan, dan bekerja dengan ikhlas untuk masyarakat," sebut Bupati.
Bupati menerangkan, wilayah Kecamatan Palika merupakan salah satu kecamatan yang menjadi prioritas pembangunan infrastruktur jalan oleh Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir semenjak dirinya menjabat Bupati Rohil.
"Oleh sebab itu Pemkab Rohil telah melaksanakan pembangunan jalan lintas pesisir agar masyarakat bisa melintas melalui jalur darat menuju Bagansiapiapi," ungkapnya.
[10/9 20.20] Edo Sekilas Riau: Bupati Rohil Laksanakan Sholat Idul Adha di Masjid Agung Al Ikhlas Bagansiapiapi dan Gelar Open House
Rohil - Bupati Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong beserta keluarga dan ratusan masyarakat melaksanakan kegiatan ibadah sholat Idul Adha 1444 H di Masjid Agung Al Bagansiapiapi, Kamis (29/6/2023).
Hadir juga sholat bersama itu Dandim 0321 Rohil Letkol Kav Nugraha Yudha Perwiranegara SIp, Sekda Rohil Fauzi Erizal, para asisten Pemkab Rohil dan para kepala OPD serta tuan guru dan Khalifah.
Sholat Idul Adha di Masjid Agung ini, dipimpin Imam Ustadz Firdaus dan Khotib KH Abdul Malimin. Di masjid ini, juga digelar pemotongan hewan qurban sebanyak enam ekor.
Pada kesempatan itu, Bupati Rohil mengucapkan Minal Aidzin Walfaizin Mohon Maaf Lahir Batin kepada seluruh jamaah masjid dan masyarakat Rohil.
Diungkapkan Bupati, tahun 2023 ini ada sebanyak 294 orang masyarakat Rohil yang saat ini telah berada di Makkah melaksanakan ibadah hajinya.
Oleh sebab itu Bupati mengajak seluruh masyarakat ikut mendoakan agar warga Rohil yang sedang haji selalu diberi kesehatan dan menjadi Haji yang mabrur. "Kita doakan selamat semua kembali ke tanah air ini," pintanya.
Selain melaksanakan sholat Idul Adha bersama, pada malam sebelumnya Pemkab Rohil juga telah menggelar pawai takbir di jalan Merdeka Bagansiapiapi. Selain itu, usai sholat Ied, Bupati Rohil juga menggelar acara open house di rumah dinas nya dengan mengundang masyarakat untuk hadir bersama.**
Share
Berita Terkait

Berbagi Kebahagiaan, Plt Pengurus PWI Dumai Santuni Anak Yatim Wartawan
Koordinator PWI Berbagi, Ridwan atau lebih dikenal dengan panggilan Edho didampingi Rio Syaputra alias Rio Danger menyampaikan kegiatan yang dilaksanakan bersifat spontanitas dari

PT KPI Kilang Dumai Gelar Management Walkthrough dan Safari Ramadan ke Kilang Sungai Pakning
Selain bantuan untuk masjid, Kilang Pertamina Sungai Pakning juga menyalurkan santunan dan paket sembako kepada kaum dhuafa, sebagai wujud tanggung jawab sosial perusahaan terhadap

PGN Pastikan Keamanan Layanan dan Kenyamanan Pelanggan Selama Libur Lebaran
PGN menempatkan keandalan distribusi jaringan gas rumah tangga dan industri kecil sebagai prioritas utama. Sebagai layanan yang berhubungan langsung dengan masyarakat

Pimpinan DPRD Minta Polres Dumai Segel Lokasi PT Sumber Tani Agung
PT STA disinyalir kembali mengulangi kasus yang sama. Kali ini PT Sumber Tani Agung (STA) melakukan penimbunan untuk lokasi perumahan perusahaan di wilayah Kecamatan Sungai Sembila
Komentar