• Home
  • Rohil
  • Bupati Rohil Sholat Idul Adha di Batu Enam
Minggu, 27 September 2015 13:05:00

Bupati Rohil Sholat Idul Adha di Batu Enam

bupati rokan hilir Suyatno bersama masyarakat melaksanakan Shalat Idul Adha 1436 Hijriah

BAGANSIAPIAPI- Bertempat di lapangan taman budaya batu enam bagansiapiapi, Bupati Rokan Hilir Suyatno bersama masyarakat melaksanakan Shalat Idul Adha 1436 Hijriah. shalat tersebut dimulai pukul 07.00 wib yang bertindak selaku Bilal Asrofi, Imam Khairudin dan Khatib Ustad Jefri.

Shalat Idul Adha kali ini berjalan dengan khidmat dan khusuk. Bupati rokan hilir Suyatno menilai bahwa antusias masyarakat dalam menyambut hari raya Idul Adha 1436 Hijriah sangat tinggi. hal tersebut dibuktikan dengan ramainya masyarakat yang hadir pada pelaksanaan sholat idul adha pada hari ini.

Suyatno juga mengatakan kesungguhan masyarakat dalam berkurban pada tahun ini cukup tinggi. Tentunya pemkab Rohil mengapresiasi atas apa yang telah dilakukan oleh masyarakat demi kepentingan ummat dan saling berbagi satu sama lain.

Usai menggelar shalat idul adha bupati rokan hilir menggelar open house dirumah dinas bupati yang berada dibatu enam bersama masyarakat dengan tujuan untuk mempererat tali silaturrahmi singkatnya.(sun)

Share
Berita Terkait
  • 10 bulan lalu

    296 Jemaah Haji Rokan Hilir Dijadwalkan 8 Juli Sampai di Kampung Halaman

    Menyambut kepulangan jemaah haji, 9 bus armada angkutan eksekutif telah dipersiapkan untuk mengantar rombongan jemaah haji dari Embarkasi Haji menuju ke Mesjid Nur Affandi Ujung Ta
  • 9 bulan lalu

    Syukuran Hari Bhakti Adhyaksa ke-63, Wabup Sulaiman Berharap Peningkatan Sinergitas dan Kolaborasi dengan Pemda

    Acara tersebut diisi dengan potong tumpeng, yang dilakukan oleh Wakil Bupati Rohil dan Kajari Rohil, sebagai wujud rasa syukuran dan apresiasi pada Hari Bhakti Adhyaksa ke-63.
  • 9 bulan lalu

    Basarnas Pekanbaru Tingkatkan Kerjasama dengan Pemkab Rohil

    Kunjungan ini menjadi simbol peningkatan sinergitas dan kerjasama antara Basarnas Pekanbaru dan Pemkab Rohil dalam membantu masyarakat menghadapi berbagai bencana.
  • 10 bulan lalu

    Bupati Sambut Rombongan Tamu Event Ritual Bakar Tongkang 2023

    Gubernur berharap bahwa acara ritual Bakar Tongkang pada tahun-tahun mendatang akan semakin menggairahkan dan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi lokal. Ia pun melihat dengan penuh
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.