• Home
  • Rohil
  • Bupati Suyatno Resmikan BNI Bagansiapiapi
Rabu, 30 Maret 2016 13:21:00

Bupati Suyatno Resmikan BNI Bagansiapiapi

BAGANSIAPIAPI- Bupati Rokan Hilir H.Suyatno resmikan keberadaan dan penggunaan Bank Negara Indonesia ( BNI) KAS Bagansiapiapi.Peresmian dilakukan didepan Bank BNI,Jalan Aman,Rabu ( 30/03).Ia sangat mengapresiasi keberadaan BNI dibagansiapiapi kembali.

"Sebelumnya, BNI sudah ada dibagansiapiapi,Waktu itu saya masih kelas 6 SD disini ( Bagansiapiapi-red) ,Dulu kantornya depan gedung serbaguna,Dulu namanya BNI 46,Keluarga saya ada yang bekerja disitu." Cerita Bupati,Saat memberikan Sambutan diacara tersebut.

Menurutnya,Kehadiran BNI dibagansiapiapi sudah tidak asing lagi,Karena pernah ada bersama BRI.Namun katanya,Seiring waktu BNI berangsur hilang,Dan hari ini kembali hadir.

"Pemda sangat memberikan apresiasi kepada BNI yang membuka kantor kasnya kembali.Saya yakin dan percaya,dengan kehadiran BNI dibagansiapiapi akan membuka cakrawala baru," Ungkapnya.

Pada kesempatan itu,Bupati sangat berharap kepada pimpinan BNI Bagansiapiapi untuk dapat mempekerjakan putra/putri daerah,Karena putri/putri daerah banyak yang berprestasi." Semoga anak daerah bisa direkrut bekerja." Harapnya.

Bupati juga sampaikan ucapan terima kasih kepada BNI yang telah memperhatikan anak didik yang berprestasi.Dimana BNI memberikan Buku tabungan gratis kepada Siswa SMA N2 Bangko dan Siswi SMA Perguruan Wahidin.

Hadir pada peresmian itu,Pimpinan /Perwakilan BNI Wilayah Riau dan Sumbar, Bupati Suyatno,Plt.Sekda Surya Arfan, Asisten, Staf Ahli, Kepala SKPD dan Para Nasabah,OKP/Ormas.(sun)

Share
Berita Terkait
  • 10 bulan lalu

    296 Jemaah Haji Rokan Hilir Dijadwalkan 8 Juli Sampai di Kampung Halaman

    Menyambut kepulangan jemaah haji, 9 bus armada angkutan eksekutif telah dipersiapkan untuk mengantar rombongan jemaah haji dari Embarkasi Haji menuju ke Mesjid Nur Affandi Ujung Ta
  • 9 bulan lalu

    Syukuran Hari Bhakti Adhyaksa ke-63, Wabup Sulaiman Berharap Peningkatan Sinergitas dan Kolaborasi dengan Pemda

    Acara tersebut diisi dengan potong tumpeng, yang dilakukan oleh Wakil Bupati Rohil dan Kajari Rohil, sebagai wujud rasa syukuran dan apresiasi pada Hari Bhakti Adhyaksa ke-63.
  • 9 bulan lalu

    Basarnas Pekanbaru Tingkatkan Kerjasama dengan Pemkab Rohil

    Kunjungan ini menjadi simbol peningkatan sinergitas dan kerjasama antara Basarnas Pekanbaru dan Pemkab Rohil dalam membantu masyarakat menghadapi berbagai bencana.
  • 10 bulan lalu

    Bupati Sambut Rombongan Tamu Event Ritual Bakar Tongkang 2023

    Gubernur berharap bahwa acara ritual Bakar Tongkang pada tahun-tahun mendatang akan semakin menggairahkan dan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi lokal. Ia pun melihat dengan penuh
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.