• Home
  • Rohil
  • Dijadwalkan 10 Februari, Sekda Rohil Pimpin Rakor Peresmian Makodim 0321
Jumat, 05 Februari 2016 22:52:00

Dijadwalkan 10 Februari, Sekda Rohil Pimpin Rakor Peresmian Makodim 0321

Sunarto/Rohil.
Plt Sekda Surya Arfan, diwawancara usai pelaksanaan rakor.

BAGANSIAPIAPI- Pelaksana Tugas (Plt) Sekda Rohil Drs.H.Surya Arfan.M.Si memimpin rapat koordinasi (Rakor) untuk persiapan peresmian Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 0321 Rokan Hilir. Pemkab Rohil merencanakan peresmian pada 10 Februari 2016 mendatang.

Rakor yang berlangsung di lantai 4 Kantor Bupati Rokan Hilir, Jalan Merdeka, Jumat (05/02/16) tersebut dihadiri Dandim Letkol (Arh) Bambang Sutiswo, Kapolres Rohil diwakili AKP Ali Suhud, Asisten I Sekda Wan Rusli Syarif dan beberapa Kepala SKPD serta tokoh masyarakat.

Diwawancara usai pelaksanaan rakor, Plt Sekda mengatakan, dengan digelarnya rakor, acara persiapan peresmian Makodim 0321 Rohil semoga akan berjalan dengan aman, lancar dan sukses.

Ia meminta kepada panitia yang sudah ditunjuk untuk menjalankan sesuai arahan yang sudah dibahas."Acara insya Allah, sukses jika petunjuk yang sudah dibahas tadi dijalankan." sebut Sekda.

Dikatakannya lagi, acara peresmian Makodim yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat akan melibatkan seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan siswa-siswi setingkat SMA sederajat.

Hari ini, katanya, bersama kepala SKPD yang ada dilingkungan pemkab Rohil, dirinya akan meninjau langsung pengerjaan Makodim.

"Jam 3 nanti saya bersama Dandim akan meninjau persiapan, karena 5 hari lagi akan diresmikan." tandas Sekda.‎(tris)

Share
Berita Terkait
  • 10 bulan lalu

    296 Jemaah Haji Rokan Hilir Dijadwalkan 8 Juli Sampai di Kampung Halaman

    Menyambut kepulangan jemaah haji, 9 bus armada angkutan eksekutif telah dipersiapkan untuk mengantar rombongan jemaah haji dari Embarkasi Haji menuju ke Mesjid Nur Affandi Ujung Ta
  • 9 bulan lalu

    Syukuran Hari Bhakti Adhyaksa ke-63, Wabup Sulaiman Berharap Peningkatan Sinergitas dan Kolaborasi dengan Pemda

    Acara tersebut diisi dengan potong tumpeng, yang dilakukan oleh Wakil Bupati Rohil dan Kajari Rohil, sebagai wujud rasa syukuran dan apresiasi pada Hari Bhakti Adhyaksa ke-63.
  • 9 bulan lalu

    Basarnas Pekanbaru Tingkatkan Kerjasama dengan Pemkab Rohil

    Kunjungan ini menjadi simbol peningkatan sinergitas dan kerjasama antara Basarnas Pekanbaru dan Pemkab Rohil dalam membantu masyarakat menghadapi berbagai bencana.
  • 10 bulan lalu

    Bupati Sambut Rombongan Tamu Event Ritual Bakar Tongkang 2023

    Gubernur berharap bahwa acara ritual Bakar Tongkang pada tahun-tahun mendatang akan semakin menggairahkan dan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi lokal. Ia pun melihat dengan penuh
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.