• Home
  • Dumai
  • Antisipasi Tragedi di Aceh Singkil, Kapolres Dumai Apresiasi Pernyataan Sikap GMKI dan HMI
Sabtu, 17 Oktober 2015 10:14:00

Antisipasi Tragedi di Aceh Singkil, Kapolres Dumai Apresiasi Pernyataan Sikap GMKI dan HMI

DUMAI- Kapolres Dumai AKBP Suwoyo, mengaku sangat terbantu dan memberikan apresiasi kepada Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) dan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kota Dumai yang sudah cepat tanggap melakukan pernyataan sikap dan menghimbau kepada seluruh masyarakat agar tidak terprovokasi terhadap tragedi di Aceh Singkil beberapa waktu lalu.

"Kita bangga dan sangat berterima kasih serta mengapresiasi pernyataan sikap HMI dan GMKI yang turut membantu dalam menjaga kamtibmas terutama dengan adanya tragedi di Aceh singkil kita harapkan seluruh elemen masyarakat agar bersama saling menjaga ketertiban dan kerukunan ummat beragama dengan saling bertoleransi," ujar Kapolres.

Ditambahkan AKBP Suwoyo, Polres Dumai juga melakukan giat sosialisasi dan koordinasi terhadap pemuka agama dan organisasi kemasyarakatan agar saling menjaga kerukunan dan ketertiban masyarkat.

"Kita melakukan himbauan-himbauan, yang sifatnya koordinasi dan silaturahim dalam giat safari Jumat, dan mengintensifkan penagaman setiap kegiatan keagamaan di Dumai." jelasnya.(egy)

 

Share
Berita Terkait
  • 2 bulan lalu

    Polres Dumai Jenguk Petugas KPPS yang Tersengat Listrik saat Pasang Tenda TPS

    Usai menyampaikan apresiasi dan dukungan tersebut, Ipda J. Munthe didampingi Ps. Kanit 4 Sat Intelkam Polres Dumai Aiptu Suardi Hasibuan, Ps. Kanit 1 Sat Intelkam Polres Dumai Brip
  • 4 bulan lalu

    Perayaan Natal, PT Pelita Agung Agrindustri Berikan Bantuan Sembako kepada Lansia dan Anak Yatim

    Salah satu penerima bantuan, Marlina mengatakan bantuan sembako yg diterima sangat membantu memenuhi kebutuhan.
  • 4 bulan lalu

    Perampokan Kapal Mulai Marak Terjadi di Perairan Dumai

    Kondisi tersebut hingga kini belum mendapat perhatian serius dari aparat penegak hukum. Dikhawatirkan hal ini akan memperburuk citra pelabuhan Dumai sebagai kawasan industri dan pe
  • 5 bulan lalu

    Serahkan Santunan 491 Anak Yatim dan Piatu, Walikota Minta Doa Agar Kota Dumai Mendapat Keberkahan

    Dalam sambutannya, Walikota Dumai H. Paisal, SKM., MARS menyampaikan bahwa hal ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah dengan tujuan untuk dapat meringankan beban masyarakat kh
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.