• Home
  • Dumai
  • Kecelakaan Kerja di PT SDO Dumai, Belasan Pekerja Alami Luka Ringan Hingga Berat
Rabu, 15 November 2023 17:20:00

Kecelakaan Kerja di PT SDO Dumai, Belasan Pekerja Alami Luka Ringan Hingga Berat

Tangki PT SDO yang terbakar beberapa waktu lalu hingga menewaskan lima pekerja di dalamnya.
DUMAI - Belasan pekerja di area PT Sari Dumai Oleo dikabarkan mengalami kecelakaan kerja, Senin (13/11/2023) pagi kemarin. Managemen anak perusahaan Apical tersebut tidak menampik hal itu, mereka mengakui bahwa kecelakaan kerja tersebut benar terjadi. 
 
"Benar ada kecelakaan kerja, namun detil nya bagaimana saya belum mendapatkan laporan dan datanya," ungkap Faisal, humas perusahaan ketika dikonfirmasi melalui sambungan seluler.
 
Menurut berbagai sumber dari Puskesmas Kecamatan Sungai Sembilan dan RSUD Dumai didapati jumlah korban mencapai belasan orang. Para korban mengalami luka ringan hingga berat.
 
Menurut pengakuan saksi mata dilokasi kejadian, kecelakaan kerja dipicu oleh tumbangnya salah satu kontruksi pabrik hingga melukai belasan pekerja disekitarnya. 
 
Kasat Reskrim Polres Dumai, Iptu Bayu Ramadhan ketika dikonfirmasi mengaku belum memonitor peristiwa tersebut.
 
"Belum monitor bang," jawabnya ketika dikonfirmasi via whatsapp, Senin sore kemarin.
 
Senada dengan Kepala Dinas Tenaga Kerja kota Dumai, Satria Wibowo mengakui belum mendapatkan informasi tersebut dikarenakan sedang berada di luar kota.
 
"Saya sedang di Pekanbaru, coba ke pengawas tenaga kerja provinsi," jawabnya.
 
Hingga berita ini ditayangkan belum ada keterangan tambahan terkait kejadian tersebut oleh pihak Apical di Dumai. 
 
Sejumlah pekerja ketika dikonfirmasi terkait peristiwa tersebut mengakui bahwa kurangnya penerapan K3 dalam pembangunan kontruksi yang sedang dilakukan PT SDO saat ini.
 
Sekedar informasi, kecelakaan kerja di area PT Sari Dumai Oleo yang melibatkan banyak korban telah dua kali terjadi. Sebelumnya pada Rabu (16/06/2021) lalu tangki timbun milik anak perusahaan Apical tersebut terbakar hingga memicu suara ledakan.
 
Dari kejadian tersebut didapati 5 pekerja meninggal. Bahkan tiga dari lima korban terdapat di dalam tangki yang sudah hangus terbakar.**
Share
Komentar
Copyright © 2024 . All Rights Reserved.