• Home
  • Dumai
  • Kukerta UNRI Bantu Relawan DJB Galang Dana untuk Balita Alami Pendarahan di Kepala
Minggu, 06 Agustus 2023 19:41:00

Kukerta UNRI Bantu Relawan DJB Galang Dana untuk Balita Alami Pendarahan di Kepala

Mahasiswa KUKERTA UNRI membantu relawan DJB kumpulkan dana untuk biaya pengobatan balita di Dumai.
DUMAI - Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) Universitas Riau (Unri) Datuk Laksamana Dumai bantu Relawan Dumai Jual Beli (DJB) dalam melakukan penggalangan dana untuk warga Kota Dumai Kenzo Fadholi Wijaya (2 Tahun) Minggu (6/8) sore.
 
Mereka (Kukerta Unri_red) ikut dan turun langsung memegang bakulan di simpang traffic light Sukajadi, Kota Dumai.
 
Ketua Kelompok Kukerta Unri Kelurahan Datuk Laksamana Dumai, Zakaria mengapresiasi kegiatan Relawan Djb ini dalam ikut serta membantu meringankan keluhan dari masyarakat.
 
"Kita sering mendengar kegiatan-kegiatan sosial Relawan Djb di media sosial, kami sangat mengapresiasinya," kata Zakaria, kepada awak media.
 
Zakaria juga mengucapkan terimakasihnya telah diberi restu bergabung dalam ikut serta memberikan dukungan buat adik Kenzo ini.
 
"Terimakasih kepada Ketua Djb, semoga kegiatan yang baik ini mendapatkan keberkahan dan dapat menjadikan pelajaran buat kami nantinya," tuturnya.
 
Sementara itu Bendahara Relawan Djb, Nurlaila juga mengucapkan terimakasihnya kepada adik-adik KKN UNRI yang telah bergabung untuk memberikan dukungan buat adik Kenzo.
 
"Semoga keringanan langkah adik-adik semua diberi balasan yang maha kuasa, amin," harap Nurlaila.
 
Sebelumnya diketahui Kenzo Fadholi Wijaya (2) adalah warga Kelurahan Buluh Kasab, Kota Dumai yang sekarang tengah berjuang untuk mencapai kesembuhannya di salah satu Rumah Sakit yang ada di Malaysia.
 
Kenzo Fadholi Wijaya (2) diketahui mengalami pendarahan di kelapa dan harus di rawat secara intensif.
 
Lantaran tak menduga besarnya biaya yang dibutuhkan, akhirnya keluarga memutuskan untuk membuka penggalangan dana.**
Share
Komentar
Copyright © 2024 . All Rights Reserved.