Kamis, 13 Juni 2024 20:43:00
Wujud Kepedulian Pemerintah, Wako Dumai Salurkan BST Bagi Keluarga Miskin Ekstrem
DUMAI - Wali Kota Dumai H Paisal menyambangi masyarakat di Kecamatan Bukit Kapur, Kecamatan Dumai Barat, dan Kecamatan Sungai Sembilan dalam rangka silaturahmi dan menyerahkan secara langsung Bantuan Sosial Tunai (BST) kepada masyarakat miskin ekstrem, Rabu (12/06/2024).
Sebagai informasi, Pemerintah Kota Dumai melalui Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat (Dinsos PM) telah meluncurkan suatu inovasi untuk mempersingkat waktu tunggu pencarian bantuan sosial tunai dengan membuat 'Kartu Sosial Berkhidmat' yang telah diluncurkan pada Senin 10 Juni 2024 di Balai Sri Bunga Tanjung, dihadiri langsung oleh Pj Gubri SF Hariyanto.
Usai peluncuran, BST tersebut langsung disalurkan kepada masyarakat di Kecamatan Dumai Timur bersamaan dengan penyerahan Bantuan Bidang Transportasi tahap II, program bantuan tunai dari Dinas Perhubungan Kota Dumai.
Lanjut pada hari Selasa 11 Juni 2024, H Paisal menyerahkan bantuan sosial tunai kepada Masyarakat Kecamatan Dumai Kota, Kecamatan Dumai Selatan, dan Kecamatan Medang Kampai.
Bantuan sosial tunai itu disalurkan melalui Bank Riau Kepri Syariah senilai Rp300.000 per bulan selama satu tahun menyasar kepada 3.713 KK dengan rincian Kec. Bukit Kapur sebanyak 1008 KK, Kec. Dumai Barat 424 KK, Kec. Dumai Kota 355 KK, Kec. Dumai Selatan 440 KK, Kec. Dumai Timur 578 KK, Kec. Medang Kampai 239 KK, dan Kec. Sungai Sembilan 669 KK.
Dalam keterangannya, kepada masyarakat Kota Dumai penerima manfaat Wali Kota Dumai H Paisal berharap agar bantuan yang diberikan dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.
“Program bantuan sosial tunai ini adalah wujud kepedulian dan perhatian pemerintah kepada masyarakat. Walau yang kami salurkan kepada bapak ibu tidak seberapa, namun setidaknya dapat sedikit membantu meringankan beban hidup bapak dan ibu sekalian. Semoga bantuan ini berkah dan insyaallah bermanfaat,” ucapnya.
Ia juga berpesan kepada penerima manfaat untuk menjaga Kartu Sosial Berkhidmat yang telah diberi.
"Dijaga baik-baik ya bapak ibu, kartu tersebut jangan sampai hilang. Repot nanti mengurus ulang," tuturnya sambil bersenda gurau dengan masyarakat.
Salah seorang warga penerima manfaat asal Kelurahan Kampung Baru, Suheri (34) yang bekerja sehari-hari sebagai buruh harian lepas mengaku senang mendapatkan bantuan sosial tunai dari pemerintah.
Pernyataan serupa juga disampaikan oleh Ilwadi (59) warga Kelurahan Bagan Besar Timur.
Mereka berharap, bantuan sosial tunai dari pemerintah bisa terus diberikan, lancar dan tanpa kendala guna membantu meringankan berbagai kebutuhan rumah tangga.
"Alhamdulillah kami sangat senang pak. Bantuan ini tentunya sangat membantu keluarga kami. Insyaallah ini berkah dan bisa untuk mencukupi kebutuhan sehari hari," pungkas Ilwadi.
Turut mendampingi Wali Kota Dumai dalam penyaluran BST, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdako Dumai H Syahrinaldi, Kepala Dinsos PM Hermiyati, para Camat dan Lurah dimasing-masing kecamatan, serta perwakilan dari BRK Syariah.
Share
Berita Terkait
Kontribusi PHR Bagi Negeri, Berdayakan Masyarakat & Taat Pajak untuk Pembangunan Daerah
Daerah operasi WK Rokan seluas sekitar 6.200 km2 berada di 7 kabupaten/kota di Provinsi Riau. Terdapat 80 lapangan aktif dengan 11.300 sumur dan 35 stasiun pengumpul
Usai Pleno Tingkat Kota, Kapolres Dumai Sampaikan Apresiasi ke Seluruh Pihak
AKBP Dhovan juga mengingatkan pentingnya menjaga kedamaian pasca-penetapan hasil.
PHR Ajak SMAN 2 Mandau Go Green Dengan PLTS
Daerah operasi WK Rokan seluas sekitar 6.200 km2 berada di 7 kabupaten/kota di Provinsi Riau. Terdapat 80 lapangan aktif dengan 11.300 sumur dan 35 stasiun
APICAL Dumai Laksanakan Sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat serta Pemberian Makanan Tambahan kepada Ibu Hamil Dalam Upaya Pencegahan Stunting
Pemberian Makanan Tambahan (PMT) ini dilakukan di Posyandu Melati Putih, Kelurahan Lubuk Gaung, Kecamatan Sungai Sembilan, Kota Dumai dan telah diberikan kepada 47 orang ibu hamil,
Komentar