Senin, 15 Februari 2016 21:21:00

Sagu Diolah Jadi Gula Cair Rendah Kalori

ilustrasi

Untuk menjadikannya lebih ekonomis, sagu di Kepulauan Meranti akan lebih ditingkatkan pengembangannya. Kalau sebelumnya sagu dikembangkan menjadi beras analog, kini sagu akan di buat menjadi gula cair yang rendah kalori.

 
Untuk pengembangan awal, kegiatan proyek percontohan (Pilot Project) itu akan dipusatkan di Desa Sungai Tohor Kecamatan Tebingtinggi Timur yang bekerjasama dengan Bank Indonesia (BI) cabang Pekanbaru.
 
Kepala Desa Sungai Tohor, Effendi mengatakan bahwa untuk pengembangannya akan dilaksanakan Maret mendatang.
 
"Untuk tahap awal kita dibantu 1 unit kilang sagu dan sudah beroperasi yang sebelumnya juga sudah melakukan Memorandum of Understanding (MoU) dengan pihak Bank tersebut yang di kelola oleh kelompok usaha peningkatan pendapatan keluarga (UP2K) sebanyak 10 orang,baru dari situ akan mengarah ke pembuatan gula cair," kata Effendi, Senin (15/2).
 
Kades Sungai Tohor itu juga menambahkan proses pembuatan gula cair tersebut akan melibatkan25 orang lulusan terbaik dari IPB untuk memberikan pelatihan kepada para pekerja.
 
Kepala Dinas Kehutanan dan Perkebunan (Dishutbun) Kepulauan Meranti, Ir Mamun Murod MM MH menjelaskan bahwa upaya pengembangan sagu itu dilakukan untuk membuat sagu agar lebih ekonomis. Dia juga sangat optimis pengembangan sagu menjadi gula cair nantinya. Sebab gula cair dari sagu lebih sehat daripada gula yang dibuat dari tebu.
 
"Walaupun memang rasanya tidak semanis gula dari tebu, namun lebih sehat. Apalagi masyarakat saat ini lebih memprioritaskan kesehatan. Kalau soal rasa, nantinya perlu dibiasakan saja. Jadi saya yakin gula cair dari sagu akan menjadi pilihan," jelasnya.
 
Murod mengaku gula cair dari sagu sudah dikembangkan di Semarang baik secara industri, maupun rumah tangga. (hrc)
Share
Berita Terkait
  • 7 tahun lalu

    Sudah Enam Bulan Guru Madrasah di Meranti Tak Gajian

    Puluhan guru madrasah Meranti curhat lantaran belum ada menerima bantuan dari awal hingga pertengahan 2017. Sementara, guna menutupi kebutuhan sehari-hari, tak jarang mereka mencar
  • 7 tahun lalu

    DPRD Meranti Sampaikan Rekomendasi Pansus LKPj Bupati TA 2016

    Rekomendasi ini diketahui ketika digelarnya rapat paripurna Pansus LKPJ di Balai Sidang DPRD Kepulauan Meranti di jalan Dorak, Selatpanjang, Kamis siang.
  • 7 tahun lalu

    Kesbangpol Pemkab Meranti Taja Dialog Wawasan Nusantara

    Kasat Binmas Polres Kepulauan Meranti, AKP Yudi Setiawan, Staf Ahli Bupati Bidang Politik dan Pemerintahan, Drs Askandar dan perwakilan Koramil 02/Tebingtinggi, Peltu Lakattang diu
  • 7 tahun lalu

    HUT ke 8, Pemerintah Meranti Gelar Berbagai Kegiatan

    Sempena peringatan hari jadi Kabupaten Kepulauan Meranti Ke 8 yang jatuh pada tanggal 19 Desember 2016 mendatang, Pemerintah Daerah sudah mempersiapkan berbagai kegiatan.
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.