• Home
  • Pekanbaru
  • Didalami Polisi, PNS Rohil Kedapatan Bawa Senpi ke Pekanbaru
Rabu, 13 April 2016 16:11:00

Didalami Polisi, PNS Rohil Kedapatan Bawa Senpi ke Pekanbaru

Senjata api yang dibawa PNS Rohil ke tempat hiburan di Pekanbaru.

PEKANBARU- Seorang pegawai negeri sipil Dinas Pendapatan Daerah Kabupaten Rokan Hilir berinisial SP (32), ditangkap anggota Polda Riau. Penyebabnya adalah karena dia kedapatan membawa senjata api jenis Zoraki Mod 918T dengan tujuh butir peluru hampa.

Lelaki itu dibekuk saat Polda Riau menggelar razia di tempat hiburan yang menyediakan wanita penghibur, Suria Citra Hotel (SCH), di Jalan Siak II, Kota Pekanbaru, Selasa (12/4) dini hari.

"Kita akan selidiki dari mana dia mendapatkan senjata api itu, karena diduga tidak memiliki izin," kata Wadansatgas III Operasi Bina Kesuma Siak 2016, Kompol Yohanies Chaniago.

Selain itu, polisi juga mengamankan delapan perempuan. Saat diperiksa polisi, para wanita ini tidak dapat menunjukkan kartu identitas mereka.

"Razia ini dalam operasi Bona Kesuma. Sasarannya yakni kafe yang yang ada di Leighton II, tempat hiburan SCH. Karena kami mendapat laporan di sana sering kumpul pelaku kejahatan," ujar Yohanies.

Dalam operasi ini, Polda Riau mengerahkan puluhan anggota bersenjata lengkap dari Direktorat Reserse Kriminal Umum, dibantu puluhan anggota Brimob, Sabhara, dan intelijen. Polisi juga merazia sejumlah kafe remang-remang di sekitar Terminal AKAP."Di sana ada tiga orang pria yang turut kami amankan," tutup Yohanies.

Masih di Dalami

Oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) SP (32) yang terjaring operasi premanisme di salah satu hotel di Pekanbaru masih menjalani pemeriksaan di Reserse Kriminal Umum (Reskrimum) Polda Riau, Selasa (12/4/2016).

"SP masih dalam pemeriksaan di Ditreskrimum. Masih dilakukan pendalaman, " terang Kabid Humas Polda Riau, AKBP Guntur Aryo Tejo.

Dikatakan Kabid, senjata api yang diamankan dari tangan SP mirip dengan senjata genggam jenis FN kaliber 99 milimeter."Sebanyak 7 butir peluru hampa juga disita, " terang Guntur.

Selain mengamankan SP, tiga lelaki dan delapan perempuan juga diamankan."Jadi seluruhnya ada 12 orang yang diamankan. Selain SP, 11 orang akan diserahkan ke Dinas Sosial Riau untuk tindakan lanjutan,"ujar Guntur.

Polda Riau melaksanakan razia preman dan premanisme dengan sandi Bina Kesuma, tadi malam.
Penyisiran mulai dilakukan pukul 21.00 WIB hingga Selasa dini hari. Mereka yang diamankan karena tidak memiliki identitas yang jelas.(tpn/mdk)

 

Share
Berita Terkait
  • 2 tahun lalu

    Beli Senpi Rakitan, Satpam di Bengkalis Diamankan Polisi

    Kabid Humas Polda Riau Kombes Sunarto mengatakan, GIR diamankan petugas kepolisian di Jalan Pendega Ujung, Kelurahan Pematang Pudu, Kecamatan Mandau, Bengkalis, Riau.
  • 3 tahun lalu

    Siap-siap, Polisi Riau Gelar Operasi Patuh Lancang Kuning 14 Hari

    Sasaran operasi ini yaitu pengendara yang tidak tertib berlalu lintas seperti tidak menggunakan helm SNI, pengendara yang melawan arus, anak di bawah umur yang berkendara, pengenda
  • 3 tahun lalu

    Seleksi Dimulai 30 Mei, Riau Ajukan Formasi 9.531 CPNS

    Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau Ikhwan Ridwan mengatakan terkait formasi penerimaan CPNS dan PPPK untuk Pemprov Riau tahun ini, pihaknya masih belum mendapatkan jawaban
  • 5 tahun lalu

    CPNS 2019, Kota Dumai Buka Lowongan 134 Formasi

    Dalam rilis yang dikeluarkan pada Senin (28/9), Kemenpan RB menyatakan, kuota Kota Dumai sebanyak 134 formasi.
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.