• Home
  • Bengkalis
  • Kabupaten Bengkalis Dikunjungi TKSK Pepenjangan Tangan Kemensos Kecamatan
Sabtu, 30 Juli 2016 09:04:00

Kabupaten Bengkalis Dikunjungi TKSK Pepenjangan Tangan Kemensos Kecamatan

BENGKALIS– Bupati Bengkalis Amril Mukminin, Jumat (29/7/2016) menerima kunjungan silatuhrami anggota Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) yang merupakan perpanjangan tangan Kementerian Sosial ini, tetap eksis dalam menjalankan amanahnya.

“Setelah mendengarkan berbagai keluhan dan aspirasi dari teman-teman TKSK dari delapan kecamatan, kami salut dengan tugas mereka. Meskipun dengan kesederharaan, mereka tetap eksis menjalankan amanah yang diemban dari Kementerian Sosial,” ungkap Amril Mukminin.

Anggota TKSK se-Kabupaetn Bengkalis ini adalah, M Azhari Tanjung asal Kecamatan Pinggir, Devi Herawati (Mandau), Ahmad Sarmuji (Rupat), Ishak (Rupat Utara), Said (Siak Kecil), Masdirman (Bukit Batu), A Rajak (Bengkalis) dan Efendi (Bantan).  

TKSK dalam melaksanakan tugasnya sebagai petugas di kecamatan yang selalu membantu Dinas Sosial di Kabupaten Bengkalis. Amanah yang diemban pengawasan penyaluran beras miskin, menyalurkan kartu tri sakti (Kartu Indonesia Sehat, Kartu Indonesia Pintar dan Kartu Keluarga Sejahtera), verifikasi data penerima KIS dan KKS, pendataan Penyandang Masalah Kesejehtaraan Sosial (PMKS) contohnya orang cacat, orang tak mampu.

Salah satu anggota TKSK, M Azhari Tanjung memaparkan dalam menjalankan tugasnya, masih mengalami kendala terutama sarana dan fasilitas, seperti komputer maupun kendaraan. Mereka berharap adanya perhatian Bupati Bengkalis Amril Mukminin untuk membantu melengkapi sarana dan prasana dalam menunjang tugasnya.

“Tugas kami menjangkau seluruh desa di kecamatan, seperti pendataan maupun evaluasi, tapi sarana pendukung tidak memadai. Untuk itu kami berharap kepada Pemkab Bengkalis dapat membantu kami,” ungkap.   

Terkait dengan keluhan dan aspirasi yang disampaikan tenaga TKSK, Bupati Bengkalis Amril Mukminin, sangat memahami dan akan menjadi perhatian Pemkab Bengkalis. Sebab untuk membantu sebuah instansi atau lembaga tertentu, harus mempertimbangkan aturan. “Jangan sampai niat baik kita untuk membantu, namun menjadi persoalan di kemudian hari,” tandasnya.(amex/hms)
 

Share
Berita Terkait
  • 10 bulan lalu

    Kades Puteri Sembilan Serahkan Bantuan Ratusan Bibit Tanaman Buah kepada Masyarakat

    Suyutno berharap dari bantuan bibit tanaman ini bisa membantu menjaga kelestarian lingkungan dengan pepohonan juga bisa membantu ekonomi masyarakat setempat.
  • 2 tahun lalu

    Wamen LHK Apresiasi Program Mitigasi Karhutla Kampung Gambut Berdikari, Binaan Kilang Sei Pakning

    Kegiatan yang dipusatkan di Arboretum Gambut Marsawa yakni hutan masyarakat di kawasan gambut yang masih bertahan dan merupakan bagian dari Program Kampung Gambut Berdikari.
  • 2 tahun lalu

    Rem Blong, Truk Tak Kuat Menanjak Hantam Mobil di Dalam RoRo Bengkalis

    Peristiwa terjadi akibat salah satu truk pengangkut pasir gagal menanjak untuk keluar pintu RoRo dan menghantam kendaraan dibelakangnya.
  • 2 tahun lalu

    Tak Terima Diputus Pacar, Mantan Napi Kembali Berurusan Dengan Polisi

    Lobo ditangkap karena membakar satu unit mobil Toyota Agya milik korban inisial M di rumah kontrakan korban Jalan HR Soebrantas Gang Sekapur Sirih Desa Wonosari Kecamatan Bengkalis
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.