- Home
- Dumai
- Agar Segera Ditempati Pedagang, Wako Dumai Targetkan Pasar Buah Selesai Pertengahan Desember
Minggu, 24 November 2024 09:56:00
Agar Segera Ditempati Pedagang, Wako Dumai Targetkan Pasar Buah Selesai Pertengahan Desember
DUMAI - H Paisal, SKM, Mars kembali bertugas sebagai walikota Dumai, pada Minggu (24/11/2024), setelah sebelumnya cuti kampanye selama dua bulan.
Dihari pertama berkantor, walikota H Paisal langsung memantau seluruh pelayanan publik dan pembangunan infrastruktur yang telah dianggarkan dalam perubahan APBD 2024.
Setelah sebelumnya memastikan pelayanan di RSUD. Walikota Dumai H Paisal melanjutkan kunjungan ke pembangunan pasar buah di Jalan Sukajadi yang sebelumnya ludes dilahap sijago merah.
Disana beliau meminta rekanan menyelesaikan pembangunan dengan rapi dan tepat waktu, agar segera bisa beroperasi serta ditempati pedagang.
"Target pertengahan Desember ini selesai, kita minta kepada konsultan agar menyelesaikan pekerjaan dengan baik," ucap Walikota.
Pasar buah tersebut kata wako akan menjadi salah satu destinasi baru, dengan design tata letak yang bagus dan rapi memungkinkan pasar buah menjadi objek kunjungan wisatawan.
"Nanti kalau sudah siap akan tampak indah dan rapi, ada lahan parkir serta kios-kios tertata seragam. Kita harap dengan kondisi yang sudah baik bisa menambah minat kunjungan masyarakat," harapnya.**
Share
Komentar