• Home
  • Rohul
  • Rasakan Penerangan Listrik, Warga Desa Sangkir Indah Berterima Kasih ke Pemkab Rohul
Kamis, 10 Maret 2016 12:17:00

Rasakan Penerangan Listrik, Warga Desa Sangkir Indah Berterima Kasih ke Pemkab Rohul

Listrik Hidup di Kantor Desa Sangkir Indah.

PAGARAN TAPAH- Sejak Tahun 2014 yang lalu, warga Desa Sangkir Indah, Pagaran Tapah darussalam, Rohul mengajukan pada Pemda Rohul, agar Desa mereka terang di malam hari menggunakan arus listrik dari PLN.

Pemda Rohul mengabulkan pengajuan warga Desa Sangkir. Kemudian Tahun 2015 yang lalu, tiang listrik dan Kabel selesai terpasang.

Awal bulan Maret Tahun 2016, Rabu (09/03/2016) arus listrik dari PLN telah di hidupkan di tempat fasilitas umum, Seperti Kantor Kepala Desa Sangkir Indah, Masjid Al Muhajirin, Masjid Al Istiqomah, dan Postu (Pos Pembantu Kesehatan) ke empat unit bangunan tersebut sudah di pasang pihak PLN dari Ujungbatu, KWH atau meteran listrik.

Demikian di sampaikan Pjs.Kepala Desa Sangkir Indah, Abdul Halim saat di temui di ruang kerjanya, Kamis (10/03/2016).

Ditambah Abdul Halim, selama ini warga Desa menggunakan Mesin Diesel milik pribadi untuk menerangi rumah dan pekarangan mereka.

Jadi saat sekarang ini,warga Desa telah dapat menikmati arus Listrik dari PLN untuk menerangi desa di malam hari.Ucapan terima kasih pada Bupati Rohul Drs.H.Achmad.M.Si yang telah mengabulkan permohonan warga Desa untuk pemasangan arus listrik dari PLN.Terang Pjs.Kades.

Saat sekarang ini, Masjid Al Muhajirin telah di alirkan arus listrik dari PLN, pada ketika adzan shubuh tadi pagi jelas terdengar, dan bacaan imam masjid melaksanakan sholat shubuh jelas kedengarannya.

Kami warga Desa Sangkir Indah mengucapkan terima kasih pada Pemda Rohul yang telah mengabulkan permohonan warga Desa,juga pada Panitia yang telah bersusah payah dalam mengurus pengajuan listrik masuk desa. Sebut Yuni salah seorang warga Desa Sangkir Indah yang juga sebagai staf di kantor desa.

Ketua Panitia Listrik Masuk Desa, M.Lizar saat di konfirmasi melalui telepon genggam mengatakan, Warga Desa Sangkir indah yang sudah mendaftar untuk di pasang KWH (meteran Listrik) yang akan di salurkan ke rumah warga sebanyak 126 KK. Mudah-mudahan pada bulan April 2016, arus listrik dari PLN sudah tersalur ke rumah warga yang sudah mendaftar.Sebut M.Lizar dalam isi teleponnya.(adv/hms)

Share
Berita Terkait
  • 4 tahun lalu

    Ketua TP PKK Riau dan Ketua IKAPTK Riau Gebrak Masker Door to Door di Rohul

    Masih banyaknya masyarakat yang belum dapat memenuhi kebutuhan tambahan di tengah pandemi covid 19 seperti masker, membuat Ketua TP PKK Provinsi Riau Misnarni Syamsuar turun langsu
  • 4 tahun lalu

    IRT Penjual Gorengan di Riau Diperkosa di Kebun Sawit

    Pria ini memerkosa seorang ibu enam orang anak yang sehari-hari bekerja sebagai penjual goreng telur puyuh, goreng ayam dan gorengan lainnya.
  • 4 tahun lalu

    Mabuk Pulang ke Rumah, Ayah di Rohul Perkosa Anak Kandung

    Pencabulan itu dilakukan oleh pelaku pada Kamis 4 Juni 2020 sekitar pukul 19.00 WIB. Saat itu, pelaku pulang ke rumah dalam keadaan mabuk lalu masuk ke kamar IT dan langsung mencab
  • 4 tahun lalu

    Ibu 3 Anak di Riau Diperkarakan PTPN V Akibat Curi Sawit Rp76 Ribu

    Rica tak menyangka, pencurian sawit hanya 3 tandan itu berujung pengadilan. Perbuatan yang dilakukannya karena merasa kalut saat melihat anak-anaknya menangis kelaparan. Sementara
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.