• Home
  • Bengkalis
  • H. Bustami HY Bahas Persiapan Pisah Sambut Pj Bupati dengan Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis Terpilih
Rabu, 27 Januari 2021 19:50:00

H. Bustami HY Bahas Persiapan Pisah Sambut Pj Bupati dengan Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis Terpilih

Sekretaris Daerah H. Bustami HY pimpin persiapan pisah sambut Pj Bupati dengan Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis Terpilih, Rabu, 27 Januari 2021.

BENGKALIS, globalriau.com - Kapan Bupati Bengkalis dan Wakil Bupati Bengkalis terpilih, Kasmarni dan H Bagus Santoso dilantik, belum ada yang dapat memastikannya. Namun, sesuai akhir masa jabatan Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis sebelumnya, keduanya diperkirakan dilantik Rabu, 17 Februari 2021, di Gedung Daerah Provinsi Riau, Pekanbaru.



Meskipun demikian, berbagai persiapan terus dilakukan. Tidak terkecuali acara pisah sambut Penjabat Bupati Bengkalis H. Syahrial Abdi dengan Kasmarni dan H. Bagus Santoso.

Untuk itu, bertempat di ruang kerjanya, Sekretaris Daerah Bengkalis H. Bustami HY, Rabu 27 Januari 2021, mengumpulkan sejumlah pejabat terkait di Pemkab Bengkalis untuk mendiskusikan persiapan pisah sambut tersebut.

Sesuai “bincang-bincang kecil” tersebut, jika keduanya dilantik 17 Februari 2021, maka acara pisah sambut itu, dijadwalkan digelar Kamis malam, 18 Februari 2021 di Balai Kerapatan Sri Mahkota, jalan Antara Bengkalis.

“Hari ini kita bincang-bincang kecil terkait dengan persiapan pelaksanaan pisah sambut Bupati Bengkalis. Mengingat waktu terus berjalan, untuk itu perlu kita lakukan persiapan lebih awal,” kata Bustami di awal pertemuan tersebut.

Selanjutnya Bustami berharap, agar segala persiapan harus dimulai dari sekarang.

Katanya, meskipun SK panitia belum dibentuk, namun setidaknya sudah ada pola-pola apa yang harus direncanakan.

“Kita perlu membentuk panitia, karena ini sebagai dasar kita bekerja, sehingga jelas siapa yang bertanggung jawab dan harus mengerjakan apa dan sebagainya”, ujarnya.

Turut ikut pada rapat tersebut, Asisten II Setda Bengkalis H. Heri Indra Putra, Asiten III H. Tengku Zainuddin, Kepala BKPP Djamaludin, Kepala BPKAD Aulia, Kepala Diskominfotik Bengkalis Johansyah Syafri, Kabag Umum Alfakhrurrazy, Kabag Prokopim M Padli, dan sejumlah staf Bagian Umum lainnya.

Share
Berita Terkait
  • 10 bulan lalu

    Kades Puteri Sembilan Serahkan Bantuan Ratusan Bibit Tanaman Buah kepada Masyarakat

    Suyutno berharap dari bantuan bibit tanaman ini bisa membantu menjaga kelestarian lingkungan dengan pepohonan juga bisa membantu ekonomi masyarakat setempat.
  • 2 tahun lalu

    Wamen LHK Apresiasi Program Mitigasi Karhutla Kampung Gambut Berdikari, Binaan Kilang Sei Pakning

    Kegiatan yang dipusatkan di Arboretum Gambut Marsawa yakni hutan masyarakat di kawasan gambut yang masih bertahan dan merupakan bagian dari Program Kampung Gambut Berdikari.
  • 2 tahun lalu

    Rem Blong, Truk Tak Kuat Menanjak Hantam Mobil di Dalam RoRo Bengkalis

    Peristiwa terjadi akibat salah satu truk pengangkut pasir gagal menanjak untuk keluar pintu RoRo dan menghantam kendaraan dibelakangnya.
  • 2 tahun lalu

    Tak Terima Diputus Pacar, Mantan Napi Kembali Berurusan Dengan Polisi

    Lobo ditangkap karena membakar satu unit mobil Toyota Agya milik korban inisial M di rumah kontrakan korban Jalan HR Soebrantas Gang Sekapur Sirih Desa Wonosari Kecamatan Bengkalis
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.