• Home
  • Inhil
  • Warga Inhil Dihebohkan Temuan Bayi Belumur Darah di Teras Rumah
Selasa, 22 September 2015 20:01:00

Warga Inhil Dihebohkan Temuan Bayi Belumur Darah di Teras Rumah

INHIL- Warga Kelurahan Metro, Kecamatan Reteh, dihebohkan dengan penemuan seorang bayi laki-laki di depan rumah salah seorang warga setempat, Senin (22/9/15) pagi.

Bayi tersebut ditemukan tergeletak di atas kursi di teras rumah Siti Aisyah (100) sekira pukul 04.30 Wib, saat ia bangun hendak Salat Subuh.

"Saat itu Siti Aisyah bangun untuk melaksanakan Sholat Subuh, tiba-tiba terdengar suara tangisan bayi dari luar rumahnya," ungkap Kapolres Inhil, AKBP Hadi Wicaksono melalui Paur Humas Polres, Iptu Warno kepada wartawan, Selasa (22/9/15).

Mendengar tangisan tersebut, Aisyah keluar rumah dan terkejut melihat ada bayi tergeletak di atas kursi di teras rumahnya. Aisyah menyuruh seseorang untuk memanggil anaknya bernama Siti Aminah.

Setibanya Siti Aminah di rumah orang tuanya tersebut, Siti Aminah lalu mengambil bayi tersebut di kursi depan rumah ibunya, saat itu bayi mungil itu masih dalam keadaan terbungkus kain yang masih berdarah dan tali pusat masih utuh belum dipotong.

"Sekitar pukul 05.30 Wib, anggota Polsek Reteh yang menerima laporan dari warga meluncur ke TKP dan kemudian membawa bayi tersebut ke Puskesmas Kelurahan Pulau Kijang, Kecamatan Reteh untuk dilakukan pemeriksaan," sebutnya. Sampai saat ini orang tua dari bayi malang tersebut belum diketahui.(riaunterkini.com)

Share
Berita Terkait
  • 2 tahun lalu

    Peringati HAN 2022, KKN UNRI Tembilahan Hulu Laksanakan Lomba Mewarnai di TK Kartika 1-52

    Eliza juga menyampaikan rasa terima kasih kepada adik-adik Kukerta UNRI yang telah membantu pihak sekolah memberikan edukasi kepada anak didik serta bersama-sama memperingati Hari
  • 2 tahun lalu

    Akibat Ulah Satu Orang, 50 Hektar Lahan Terbakar di Inhil

    Kepada polisi, pelaku mengakui perbuatannya membakar lahan itu dilakukan untuk membersihkan lahan. Awalnya sejak tiga bulan terakhir ramai masyarakat membuka lahan di wilayah terse
  • 2 tahun lalu

    INOVASI PELAYANAN 'NASI UDUK' INHIL

    Inovasi memiliki pengertian yang tidak hanya sebatas membangun dan memperbarui namun juga dapat didefinisikan secara luas, memanfaatkan ide-ide baru, menciptakan produk, proses, da
  • 4 tahun lalu

    Tiga Tenaga Kesehatan di Inhil Positif Corona

    Dengan kondisi ini, Juru Bicara Gugus Tugas Provinsi Riau menyebutkan, bahwa temuan ini sebagai himbauan bagi Nakes diseluruh Riau. Agar berhati-hati dan bekerja sesuai aturan dan
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.