• Home
  • Kampar
  • Rakorda PKS, Lahirkan Pimpinan yang Berdakwah
Senin, 14 Maret 2016 12:31:00

Rakorda PKS, Lahirkan Pimpinan yang Berdakwah

KAMPAR- Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kabupaten Kampar akhirnya menutup Rapat Koordinasi daerah di kabupaten Kampar yang diselenggarakan di Taman Rekreasi Stanum, pada Minggu (12/3/2016).

Rakerda yang berlangsung selama 2 hari ini di tutup oleh Ketua DPW PKS provinsi Riau Hendry Munief SE Ak MBA, sekira pukul 12 00 WIB, terlihat dalam acara penutupan ini hadir kandidad bakal calon Bupati Kampar yang di undang oleh pengurus DPD PKS Kampar, diantaranya Zulher, Ardo, Ergen, dan Zulfadil.

Diakhir acara Rakorda PKS ini dilaksanakan juga pengukuhan Pengurus DPD PKS yang baru priode 2015 - 2022, dengan ketua yang baru Tamarudin S.Pd.I, Sekretaris, Beny Ariandi dan sebagai bendahara Fahmil SE.

"Partai PKS itu siap terdepan di segala bentuk apapun, kalau itu menyangkut dengan membantu masyarakat, kemudian PKS punya komitmen untuk membangun negeri ini, PKS kalau membangun Negeri ini perlu bersama sama, kita tidak bisa bekerja sendiri sendiri,"

Hal ini di sampaikan oleh ketua PKS Yang baru Tamarudin S.Pd.I, saat komprensio pers di aula satnum usai acar rakorda, sempat di singgung, bahwa soal sikap PKS di Pilkada 2017 nanti, apakah PKS akan Mengusung, Mendukung, atau menjual sampan.Tamarudin menyampaikan," di Poilkada nanti PKS intinya akan mengusung kadernya, namun tergantung surve." Jelas Tamarudin.

"Didalam Rakor yang baru saja kita tutup, juga ada pembicaraan soal Pilkada Kampar 2017 nanti, kita cari pemimin yang sesuai dengan idiologi PKS, karena PKS itu partai Dakwah, tentu siapa yang akan di usung oleh PKS nanti adalah pemimin yang berdakwah"

"Untuk mencari pemimpin yang berdakwah itu, PKS perlu menjalin komunikasi politik dengan partai lain, karena PKS cuman 2 kursi di DPRD Kampar, PKS Tidak bisa mengusung sendiri Calonnya. Tentu kalau kita berkoalisi dengan partai lain, kita juga akan bangun komitmen"

"Nah PKS sampai saat ini belum ada pembicaraan yang mengerucut, baru hanya sebatas pembicaraan aja, nanti di PKS akan ada Tim yang mengurusi tahapan tahapan Pilkada itu, yangh jelas kita akan tetap bangun komunikasi yang inten dengan partai lain," tambah Tamarudin.(smi)

Share
Berita Terkait
  • 5 bulan lalu

    Peduli Keselamatan Warga, PHR Hadirkan Zona Selamat Sekolah di Tapung

    Marka dan rambu jalan dibangun di sekitar SD Negeri 12, TK Nurul Yakin dan Sekolah Menengah Atas di Desa Gading Sari. Marka dan rambu jalan di kawasan sekolah dinilai perlu agar t
  • tahun lalu

    Yasir: Insya Allah Selama Ini Saya Bekerja Sesuai Aturan

    Dalam perkara ini kata Rendy, sejumlah pihak telah diperiksa secara maraton dan masih terus berlanjut. Ia juga mengaku saat ini pihaknya telah meningkatkan status perkara tersebut.
  • 2 tahun lalu

    Cegah Stunting, Mahasiswa KKN UNRI Sosialisasi GEMARI

    Ketua KKN, M. Fauzan menambahan sosialisasi ini dilaksanakan untuk mencegah stunting dan kekurangan gizi anak dengan manfaat potensi hasil sungai kampar yang mengelilingi desa ters
  • 2 tahun lalu

    DPD PKS Kota Dumai Bagikan 2.400 Paket Takjil di 7 Kecamatan

    Mawardi, kader PKS Kota Dumai menyebutkan kegiatan ini berlangsung serentak di 7 kecataman se Kota Dumai.
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.