• Home
  • Politik
  • Firdaus : Saya Utamakan Percepatan dan Pemerataan Pembangunan
Jumat, 26 Januari 2018 15:45:00

Firdaus : Saya Utamakan Percepatan dan Pemerataan Pembangunan

DR. H.Firdaus.ST.MT

PEKANBARU, Globalriau.com - Calon Gubernur Riau 2018-2023, Dr. H.Firdaus, ST. MT, yang berpasangan dengan Rusli Efendi, komit untuk membangun seluruh kabupaten/kota di Riau.

Menurutnya dalam upaya melakukan percepatan pembangunan di seluruh wilayah di Riau, tak terkecuali dikawasan pesisir.

"Pembangunan apa yang sedang berjalan saat ini dan yang sebagiannya masih sedang dalam proses, ataupun pembangunan yang nantinya muncul dari sebuah perencanaan baru, akan "Dipercepat", sehingga dapat menjadi lokomotif untuk menarik gerbong-gerbong pembangunan daerah lain yang ada di Provinsi Riau," ungkap Firdaus kepada wartawan Jumat (26/01/2018).

"Kemarin ada masyarakat Pekanbaru bertanya kepada saya, kalau saya terpilih jadi Gubernur, terus pembangunan kota mau dibawa kemana, apakah saya akan meninggalkannya. Maka saya jawab, Tidak," ungkapnya.

Riau merupakan tujuan investasi, oleh karenanya percepatan pembangunan dan RTRW harus diselesaikan segera, sehingga tidak ada alasan bagi investor untuk tidak berinvestasi di Riau.

"Dengan pemerataan pembangunan, sharing budget yang dominan dari dana Provinsi ke Kabupaten/kota adalah langkah yang harus dilakukan mengingat pemilik wilayah adalah walikota beserta bupati, Provinsi hanya sebagai motor atau protokoler penggerak," jelasnya.

Riau patut bangga dengan kemajuan pembangunan Kota Pekanbaru saat ini. "Sudah 4 tahun, kita dinobatkan menjadi kota tujuan investasi terbaik di Indonesia. Menjadi kota dengan peredaran uang terbesar nomor 5 di Indonesia, setelah Jakarta, Surabaya, Bandung, dan Semarang." ujarnya.

Jika diberikan amanah memimpin Riau, Firdaus berkomitmen untuk memprioritaskan segala permasalahan yang menyangkut pembangunan dan pelayanan.

"Banyak pembangunan saat ini terkendala, apakah itu karena RTRW atau persoalan sengketa wilayah. Ini akan menjadi prioritas kita pertama kali jika diberikah amanah mengabdi untuk Riau." sebutnya.***(rls)

Share
Berita Terkait
  • 6 tahun lalu

    Di Kampar Anggota KPPS Tertangkap Nyoblos Berulang Kali

    Entah berapa janji uang yang diterima pria berinisial Ss ini, sehingga dia nekat berbuat demikian. Ia beralasan istrinya sedang sakit dan butuh biaya pengobatan.
  • 6 tahun lalu

    Kenduri Rakyat, Chaidir: Pilih Firdaus Rusli untuk Riau Maju Berkeadilan

    Hal ini ditegaskan Ketua Tim Koalisi Pemenangan, Dr. Drh. Chaidir, MM saat menyampaikan orasi di hadapan ribuan warga yang memadati Lapangan Pokok Jengkol, Duri, Kabupaten Bengkali
  • 6 tahun lalu

    Dihadiri Ribuan Warga, Nama Firdaus-Rusli Menggema di Duri

    Tampil sebagai juru kampanye pasangan Firdaus Rusli Effendi Ketua Tim Koalisi Firdaus Rusli Dr H Chaidir, mantan Bupati Bengkalis dua periode DR Syamsurizal dan sejumlah pimpinan p
  • 6 tahun lalu

    Debat Kandidat, Firdaus-Rusli Ingin Investasi Tetap Perhatikan Kearifan Lokal

    Investasi, sebut Firdaus, merupakan sarana untuk membangun kemajuan. Namun, keberadaan investasi juga harus mampu menjadi bagian yang mendukung pada tetap terselenggaranya kearifan
  • Komentar
    Copyright © 2024 . All Rights Reserved.