- Home
- Internasional
- Virus Corona Sudah Menyebar ke 16 Negara
Selasa, 28 Januari 2020 20:44:00
Virus Corona Sudah Menyebar ke 16 Negara

(Xiong Qi/Xinhua via AP)
GLOBALRIAU.COM - Pemerintah Jerman mengkonfirmasi kasus pertama dari coronavirus atau virus corona di negara itu pada Senin malam waktu setempat (27/1/2020).
"Kasus pertama dari coronavirus dikonfirmasi di Jerman," kata juru bicara Kementerian Kesehatan Bavaria, sebagaimana dilaporkan media negara Deutsche Welle (DW).
Pasien yang tertular virus adalah seorang pria yang berasal dari Starnberg, kota yang berjarak sekitar 30 kilometer dari selatan Munich.
Kementerian Kesehatan Bavaria mengatakan akan mengadakan konferensi pers tentang masalah ini pada Selasa (28/1/2020) pagi.
Jerman menjadi negara ke-16 yang melaporkan kasus coronavirus atau Novel 201 Coronavirus (2019-nCoV) yang mematikan di seluruh dunia dan menjadi negara kedua yang melaporkan kasus di Eropa, setelah Perancis.
Sebelumnya, virus yang disebut berasal kota Wuhan, China, itu telah menjangkiti Amerika Serikat, Perancis, Jepang, Korea Selatan, Taiwan, Singapura, Thailand, Australia, Nepal, Vietnam, Malaysia, Kanada, Kamboja dan Sri Lanka. Selain negara-negara itu, wilayah milik China yang ada di luar China daratan, yaitu Hong Kong dan Makau, juga telah melaporkan kasus corona virus.
Sementara itu, jumlah korban meninggal akibat wabah yang mirip Server Acute Respiratory Syndrome (SARS) dan Sindrom Pernafasan Timur Tengah (MERS) ini telah mencapai 82 orang pada Selasa. Sedangkan jumlah pasien yang terinfeksi telah mencapai 2.900 orang di seluruh dunia.
Total Kasus Terkonfirmasi: 2.900
Kematian: 82
China Daratan: 2.839 kasus
Hong Kong: 8 kasus
Makau: 6 kasus
Taiwan: 5 kasus
Australia: 5 kasus
Kamboja: 1 kasus
Kanada: 1 kasus
Perancis: 3 kasus
Jepang: 4 kasus
Malaysia: 3 kasus
Nepal: 1 kasus
Singapura: 4 kasus
Korea Selatan: 4 kasus
Sri Lanka: 1 kasus
Thailand: 8 kasus
Amerika Serikat: 5 kasus
Vietnam: 2 kasus
Jerman: 1 kasus
Sumber: CNBC

Tambah Lagi, Total 6 Kasus Baru Positif Corona di Dumai

Dua Hari Riau Nihil Penambahan Kasus Positif Virus Corona, 10 Pasien Sembuh

Meningkatnya Kasus Corona di Riau, UNRI Bentuk Kukerta Relawan COVID-19
