Jumat, 30 Oktober 2015 01:24:00
HEADLINE NEWS: Jembatan Reteh di Inhil Berusia 30 Tahun Ambruk

KERITANG- Jembatan Reteh roboh, Kamis (29/10/15) sekira pukul 16.00 Wib. Akibatnya, akses transportasi warga menuju ibukota kecamatan, Kotabaru Reteh putus total.
Berdasarkan informasi yang diperoleh dari lapangan, selama ini kondisi jembatan berusia sekira 30 tahun ini memang sudah rusak parah, namun tidak pernah dilakukan perbaikan berarti, hanya direhab ringan saja.
Padahal, jembatan ini merupakan akses satu-satu bagi warga yang berada diseberangnya, Kotabaru Siberida dan juga untuk menuju Kecamatan Kemuning.
"Jembatan Reteh ini roboh sekira pukul 16.00 Wib tadi, tidak ada korban jiwa namun satu mobil jatuh ke sungai," jawab Camat Keritang Ridwan dikutip dari riauterkinicom dari Tembilahan, Kamis (29/10/15) sore.
Diterangkan, jembatan dengan panjang lebih kurang 150 meter ini mengalami kerusakan dan terjun ke sungai sekira 50 meter. Selama ini diakuinya jembatan ini memang dalam kondisi rusak dan hanya direhab ringan saja.
"Akibat robohnya jembatan ini, arus transportasi warga terputus total untuk menuju ibukota kecamatan, mereka terpaksa menggunakan sampan untuk menyeberang," ujarnya.(rtc)

Peringati HAN 2022, KKN UNRI Tembilahan Hulu Laksanakan Lomba Mewarnai di TK Kartika 1-52

Akibat Ulah Satu Orang, 50 Hektar Lahan Terbakar di Inhil

INOVASI PELAYANAN 'NASI UDUK' INHIL
