Rabu, 21 Oktober 2015 01:10:00
Bupati Wardan Silaturrahmi dengan Guru dan Siswa MTsN 094 Tembilahan

TEMBILAHAN- Bupati Inhil HM Wardan bersilaturrahmi ke Sekolah Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 094 Tembilahan, Selasa (20/10/15). Kegiatan ini dimanfaatkan juga untuk melihat secara langsung proses belajar-mengajar dan sarana prasarana sekolah.
Dalam kegiatan silaturrahmi ini, bupati didampingi Kadisdik Helmi D, Kakan Kemenag Asyari Syukur, Kadisporabudpar Rudiansyah. Kedatangan beliau disambut Majelis Guru dan siswa sekolah agama ini.
Bupati Inhil HM Wardan menyampaikan, kunjungan ke sekolah ini diharapkan lebih mempererat jalinan silaturrahmi antara Pemkab Inhil dengan Majelis Guru serta siswa.
"Melalui kegiatan silaturahmi saya dapat berkesempatan menyampaikan beberapa program-progam yang sedang dilaksanakan yang masih memerlukan dukungan dan bantuan dari seluruh masyarakat Inhil, khususnya kepada Majelis Guru dan Siswa/i yang ada di Sekolah ini guna merealisasikan program-program yang sudah di susun dan terprogram dengan baik," sebutnya.
Lanjutnya, sudah 2 tahun kepemimpinannya sebagai Bupati sudah melaksanakan beberapa program, salah satunya Program Maghrib Mengaji. Diharapkannya, ke depan MTsN ini sebagai pelopor penggerak program religi ini.
Dalam kesempatan ini, bupati melihat langsung proses belajar-mengajar dan meninjaun Ruangan Bahasa di sekolah. Juga diserahkan masker secara simbolis oleh Bupati Wardan kepada perwakilan siswa. (adv/hum)

Peringati HAN 2022, KKN UNRI Tembilahan Hulu Laksanakan Lomba Mewarnai di TK Kartika 1-52

Akibat Ulah Satu Orang, 50 Hektar Lahan Terbakar di Inhil

INOVASI PELAYANAN 'NASI UDUK' INHIL
